Alhimna.Com - Maraknya
dai karbitan di era digital saat ini membuat PC Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama
(LDNU) Jombang berupaya melakukan kaderisasi dai yang kompeten.
Seperti
yang diutarakan Ketua PC LDNU Jombang, Aang Fatihul Islam, bahwa pihaknya akan
memperkuat strategi dakwah khususnya di wilayah perkotaan.
“Salah
satu wilayah dakwah yang sedang digarap PC LDNU Jombang adalah wilayah
perkotaan yang mencakup perumahan, perkantoran, dan instansi,” katanya, Rabu
(20/12/2017) dilansir dari Tebuireng Online.
Pada
wilayah perkotaan, terangnya lebih lanjut, sejumlah dai yang kompeten akan
diprofilkan di website
PCNU setempat.
“Ada
lima belas nama yang masuk yang dalam waktu dekat akan dipasang profilnya di
website PCNU Jombang dan dibuatkan memenya agar cepat viral,” imbuhnya.
Ia
tak menafikan, banyak kader NU Jombang yang memang potensial secara keilmuan
dan pengalaman berdakwah. “Maka tugas LDNU adalah mengakomodir dan memunculkan
potensi tersebut agar lebih dikenal dan bermanfaat bagi masyarakat Jombang pada
khususnya,” ujarnya.
Selain
itu, PC LDNU Jombang juga telah menjalin kerjasama dengan PC Lakpesdam NU
setempat melalui Direktur Radio Suara Warga FM Jombang untuk berdakwah lewat
radio, baik pada bulan Ramadan maupun di luar bulan Ramadan.
“Sebenarnya
dakwah di bulan Ramadan sudah terjalin kerja sama pada Ramadan tahun lalu, akan
tetapi dalam sinergi kerja sama ini dalam rangka pengembangan ritme dakwah NU
melalui LDNU di luar bulan Ramadan yang rencananya digelar setiap seminggu
sekali,” jelasnya.
Pengembangan
dakwah di radio ini dengan tujuan agar ruh dakwah NU semakin nampak dan
menggeliat di radio yang dikelola oleh PC LAKPESDAM NU Jombang.
“Semoga
ikhtiar garapan salah satu wilayah dakwah ini menjadi salah satu pemantik
kebangkitan dakwah NU di Jombang,” pungkasnya. (rz/ip)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar